CALIFORNIA - Beberapa waktu lalu, Nvidia telah memberikan tanda akan menggarap perangkat berbanderol murah dengan prosesor Tegra 3 dan menyarankan konsumer untuk melihat harga tablet yang akan dilepas seharga USD199.
Dilansir Phys, Kamis (24/5/2012), perusahaan produsen prosesor grafis itu mengumumkan akan menciptakan tablet berbasis Android 4.0. Tablet yang digarap oleh perusahaan asal California itu akan mengadopsi dapur pacu quad-core, berjalan di sistem operasi Android Ice Cream Sandwich serta beredar dengan platform yang bernama Kai.
Keuntungan platform Nvidia tersebut adalah sisi banderol harganya yang dianggap murah. Platform Kai ini dirancang untuk memberikan peningkatan kinerja, namun tanpa menggunakan komponen internal yang mahal.
Perusahaan produsen kartu grafis ternama itu juga mempromosikan Kai sebagai platform yang memungkinkan para produsen untuk menggunakan bagian yang lebih murah dalam tablet tanpa mengorbankan kinerja. Kai juga dikatakan sebagai platform yang memiliki keunggulan dalam sisi hemat daya dengan menurunkan sejumlah power yang diperlukan untuk display pada perangkat tablet.
Sementara itu, tampaknya bukan rahasia lagi bahwa Nvidia tengah mengusung platform masa depan yang bernama Windows RT. "Kesempatan yang paling mengesankan bagi kami pada perangkat tablet adalah pemutusan dan distrupsi (gangguan) yang akan terjadi di dunia PC. (Maksudnya adalah) mengakhiri monopoli yang dilakukan Windows dan Intel (Wintel)," ujar Rob Csonger, Vice President Nvidia. (fmh)
Sindikasi techno.okezone.com
0 komentar:
Posting Komentar